Website Down?? Yuk Ketahui 6 Penyebabnya – Pernahkah kamu mengalami website down? Padahal lagi asik akses website tersebut. Salah satu kasus yang banyak terjadi dalam website down adalah ketika mengakses situs perbelanjaan online karena banyanya pengunjung yang akses dalam waktu yang sama. Website down adalah hal yang cukup familiar atau sudah banyak terjadi dalam dunia pengelolaan website.
Ada beberapa faktor yang membuat website down, baik masalah internal atau eksternal website itu sendiri salah satunya adalah faktor hosting yang digunakan, jika kamu membuat website dari jasa website biasanya layanan hosting sudah diatur dengan baik namun kamu juga harus cross cek untuk lebih jelasnya. Apa saja sih yang membuat website down yang lainya? Yuk kita bahas di artikel WEB 101 kali ini
Traffic Website Terlalu Padat
Ketika kamu mengalami masalah situs perbelanjaan yang tiba-tiba gagal akses, hal ini bisa disebabkan karena faktor website kebanjiran traffic. Lalu lintas website atau traffic bisa membludak ketika banyak orang secara bersamaan mengakses website tersebut dalam satu waktu, hal ini menyebabkan server website kewalahan dalam memenuhi permintaan user website akhirnya server tidak bisa bekerja dengan normal dan websitepun menjadi down. Bentuk website down karena traffic website yang terlalu padat ini ditandai dengan lambatnya akses pada website bahkan website benar-benar tidak bisa dibuka atau difungsikan.
Kapasitas Resource Terlalu Minim
Hal kedua yang membuat website mengalami down adalah kapasitas resource yang kurang mencukupi untuk pengunjung website. Seperti yang kita tau, ketika banyak pengunjung yang masuk dalam websitemu maka ruangan kosong menjadi terisi. Jika pengunjung cukup banyak maka semakin banyak tempat yang digunakan, seperti itu juga ketika pengunjung melebihi ruangan yang disediakan maka akses menjadi lebih terbatas dan menyebabkan down pada website.
Ruangan yang menyediakan tempat untuk pengunjung dinamakan hosting, sehingga jika terjadi masalah down pada website karena masalah hosting salah satu faktor yang membuatnya terjadi, adalah hosting memerlukan update dengan kapasitas yang lebih besar sehingga bisa menampung banyak pengunjung. Masalah hosting bisa kamu konsultasikan dengan jasa website yang sudah mengatur hosting atau jasa hosting khusus yang kamu gunakan.
Serangan Ddos
DDOS adalah salah satu bentuk kejahatan berinternet. DDOS adalah salah satu cara yang digunakan oleh cracker untuk membuat websitemu down atau sulit diakses. DDOS atau Distributed Denial Of Service ini dilakukan dengan membajiri jaringan pada website dengan traffic yang tidak real sehingga DDOS ini membuat website memiliki traffic yang padat dan menyebabkan server dan jaringan lumpuh sehingga website tidak bisa diakses. Cara yang digunakan untuk membuat traffic website yang padat adalah dengan mengirimkan permintaan ke server dengan transaksi yang besar sehingga menyebabkan server terganggu.
Website design meruapakan hal yang perlu kamu ketahui. Baca 4 Alasan Kenapa Design Website Sangat Penting untuk menambah informasimu
Tujuan dari tindakan ini tentunya untuk melumpuhkan website agar tidak dapat beroperasi atau terganggu. Baik untuk merusak kinerja website pemerintahan, website bisnis maupun website untuk kepentingan lainya. Salah satu hal yang menangkal kejahatan dari DDOS ini adalah penggunaan firewall yang mendeteksi jika ada permintaan yang mencurigakan. Juga kemampuan server apakah bisa menampung permintaan atau tidak.
Data Center Down
Data center adalah tempat dimana server diletakkan, jika server utama mendapatkan masalah maka tentu saja akan berimbas pada website yang dikelola. Masalah yang sering terjadi pada data center adalah putusnya aliran listrik karena pemadaaman di wilayah tersebut ataupun adanya bencana alam yang membuat server terputus dengan aliran listrik. Beberapa kejadian yang tidak bisa direncakan seperti putusnya aliran listrik, banyak dipengaruhi oleh cuaca atau kejadian di daerah tersebut.
Namun untuk hal-hal yang ringan seperti pemadaman listrik di daerah, bisa ditangani dengan menggunakan generator atau genset, yang menjadi sumber penghasil listrik selain dari PLN sehingga dengan menggunakan genset pemilik layanan tidak akan khawatir akan server untuk klien, pun website klien juga tidak akan terkena dampaknya. Untuk penyebab yang tidak bisa diprediksi seperti bencana alam, akan sulit untuk di tangani.
Perawatan Pada Server
Salah satu penyebab website down adalah ketika ada perawatan pada web server. Maintenance atau perawatan pada server adalah cara yang dilakukan agar server memiliki performa yang tetap maksimal. Perawatan adalah agenda rutin yang harus dilakukan untuk menjaga server, jadi untuk pengguna jasa hosting yang menggunakan sever ini tidak perlu khawatir dengan websitenya jika down saat terjadi maintenance server, umunya pemilik layanan hosting juga akan memberikan pemberitahuan kepada klien terkait maintenance yang dilakukan.
Maintenance pada server biasanya juga dilakukan pada jam-jam tertentu sehingga tidak begitu mengganggu website, misalnya di tengah malam.
Kualitas Layanan Hosting
Hosting adalah salah satu penentu performa website, jika website mu sering down ataupun bentuk error yang lainya maka hal yang harus kamu cek adalah apakah layanan hosting yang kamu gunakan sudah berkualitas? Server yang digunakan layanan hosting sangat memengaruhi performa website. Untuk itu gunakan layanan hosting yang berkualitas dengan server yang berkualitas, maupun perawatan servernya. Jika kamu menggunakan jasa website yang hostingnya sudah di atur maka kamu juga harus memastikan bahwa layanan hosting yang diberikan juga terpercaya.
Kejadian website down sudah cukup sering terjadi, dengan mengetahui kemungkinan penyebabnya kamu bisa lebih aware terhadap website dan layanan hosting itu sendiri. Salah satu layanan jasa website yang membantu kamu membuat website dan dilengkapi dengan hosting berkualitas adalah WEB101, layanan terpercaya dan berkualitas.
0 Comments